www.musirawasterkini.com

Musi Rawas, – Berdasarkan informasi yang diterima dilapangan sekira jam18.30 Wib, Sabtu, 29 Mei 2021, bahwasanya kondisi Air di Desa Pasenan, Kecamatan STL Ulu Terawas, kemungkinan akan terjadi banjir susulan.

Mendapatkan informasi tersebut, Kalag Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Musi Rawas Darsan, melalui Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Mura Eko Sefriwan, langsung mengirim personil TRC BPBD Mura dengan menerunkan 2 unit motor KLX 250 cc bersama 4 Anggota TRC ke lokasi tepatnya di Desa Pasenan.

” Jika kondisi Air benar mengalami peningkatan sesuai laporan yang diterima BPBD Mura setelah 4 jam, yang disebabkan kondisi Air Sungai di Desa Sri Penganten. Ini sebabkan curah hujan dengan intensitas deras dan sedang yang masih berlangsung dibagian hulu sungai. Maka dari itu untuk memastikan kebenaran dari laporan tersebut Tim TRC BPBD Mura di terjunkan ke lokasi tersebut “, ungkap Eko.

Namun setelah tim TRC BPBD menuju lokasi berdasarkan laporan yang diterima, bahwasanya kondisi Air saat ini di Desa Pasenan masih dalam kondisi kondusif. Maka dinyatakan relatif aman untuk malam ini, akan tetapi BPBD Mura berharap kepada warga di 5 Desa yang sempat terdampak banjir yang terjadi pada tanggal 27 Mei 2021 tetap waspada akan banjir susulan, ungkapnya ke awak media.

Lanjut Eko, bahwa TRC BPBD Mura di posko Induk BPBD, sudah mempersiapkan Peralatan baik untuk evakuasi dan persiapan peralatan lainnya seperti :

  1. Live Jaket Pelampung,
  2. Perahu Karet,
  3. Tali Evakuasi dan
  4. Tenda Pengungsian.

Ini bertujuan agar ketika dibutuhkan segera, Tim TRC BPBD sudah siap 1×24 jam. Dan langsung respon jika di lapangan membutuhkan segera, karena saat ini Tim Reaksi Cepat BPBD, dalam perjalanan menuju Desa Pasenan, Kecamatan STL Ulu Terawas, kata Eko. (Tim)