www.musirawasterkini.com

Musi Rawas, – Kasus kecelakaan lalu lintas yang ada di desa Nawangsasi Kecamatan Tugumulyo adalah salah satu perhatian Organisasi IRMAS Masjid Raudhatul Jannah serta Masyarakat Nawangsasi, karena dari sekian banyak kecelakaan lalu lintas yang terjadi ialah akibat dari kondisi jalan berlubang, Rabu, (14/04/2021) Sekira Pukul 20.00 wib.

Dengan demikian, elemen Pemuda Irmas Serta warga Masyarakat Nawangsasi bersama-sama turun ke jalan untuk melakukan giat bakti sosial tambal jalan berlubang yang ada di depan Puskesmas Nawangsasi kecamatan Tugumulyo dengan sumber dana dari swadaya masyarakat.

Gunadi selaku Koordinator mengatakan bakti sosial yang dilakukan dengan menambal jalan berlubang adalah bentuk perhatian pemuda IRMAS terhadap masyarakat dalam berlalu lintas. “Kami bakti sosial tambal jalan ini adalah bentuk perhatian kami terhadap masyarakat yang berlalu lintas agar mengurangi resiko kecelakaan akibat jalan yang berlubang”. Ujar Gunadi. Kegiatan bakti sosial pemuda Irmas dan Masyarakat Nawangsasi tersebut dilakukan di sepanjang jalan poros penghubung antar desa, Gunadi juga menegaskan bahwa bakti sosial tersebut akan berkelanjutan, tidak hanya ini saja masih ada 2 dua titik lagi yang berlubang sangat parah dan masih membutuhkan uluran tangan dari para dermawan, material yang masih di butuhkan lagi batu koral 1 Dum truk semen 25 kantong lagi, ” Harapnya. “Kegaiatan bakti sosial tambal jalan ini insya Allah kami lakukan secara continue dan tidak hanya sekali, sehingga jalan-jalan berlubang yang ada di Nawangsasi bisa lebih sedikit baik dan bisa nyaman dilalui masyarakat terutama di waktu hari raya nanti” Pungkasnya.

Di samping itu, masyarakat yang melihat kegiatan bakti sosial Pemuda Irmas dan Masyarakat Nawangsasi memberikan tanggapan dukungan terhadap kegiatan bakti sosial tersebut. “Alhamdulillah, kami apresiasi pemuda Irmas dan Masyarakat Nawangsasi, yang tanpa suara langsung kongkrit terjun ke masyarakat dan nyata berbuat, terima kasih pemuda Irmas dan Masyarakat Nawangsasi” Ucap Sudar, selaku warga Nawangsasi. Gunadi, selaku Koordinator Pemuda Irmas juga sangat berharap agar kegiatan-kegiatan bakti sosial terus dikembangkan guna membangun wilayah desa Nawangsasi, “Saya sangat berharap lebih kepada Irmas Masjid Raudhatul Jannah desa Nawangsasi dan warga masyarakat agar berpegangan terus mengembangkan bakti sosial ini agar terus membangun wilayah kita ini yaitu wilayah desa Nawangsasi” Harapnya. Kegiatan berlangsung dengan tertib dari pukul 20.00 wib sampai dengan 21.00 Wib dengan menggunakan alat Tradisional,”Tutup Gunadi. (Anggie)